
Selain menjadi tujuan wisata yang populer dengan keindahan alam dan budayanya, Jogja juga menyimpan kekayaan sejarah.Dalam setiap sudut kota ini, Sobat Ardes dapat menemukan berbagai museum yang memamerkan seni, budaya, dan sejarah.Keberadaan museum tersebut menjadi salah satu landmark kota Yogyakarta dari masa ke masa. Berbagai museum di Jogja menawarkan pengalaman baru berwisarta yang tak ditemui di destinasi lain. Selain koleksi benda-benda unik yang dimiliki, museum dengan gaya arsitektur bangunan yang klasik atau kuno dapat menjadi background menarik untuk berfoto.
1. Museum Sonobudoyo
Museum Sonobudoyo merupakan salah satu museum terbesar di Yogyakarta dengan luas kurang lebih 4.330 meter persegi. Awalnya, museum ini didirikan sebagai purawisata dan perkretaan pada tahun 1935 oleh Pangeran Kasultanan Hamengkubuwono VIII. Namun, seiring perkembangan waktu, museum ini berhasil menggali nilai lebih dalam dari budaya Jawa dan sejarah kehidupan masyarakat Yogyakarta. Pada tahun 1974, Museum Sonobudoyo resmi diorganisasi ulang sebagai museum etnografi dan arkeologi khas Jawa. Koleksi di museum ini berasal dari peninggalan kerajaan-kerajaan di Yogyakarta, serta diambil dari masyarakat sekitar yang menyumbangkan barang-barang antik untuk museum. Museum Sonobudoyo juga menjadi tuan rumah acara-acara budaya seperti pameran seni rupa dan pertunjukan seni tradisional, membuat museum ini semakin menarik untuk dikunjungi. Beralamat di Jalan Pangurakan No. 6, Ngupasan, Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55122. Buka Setiap hari kecuali Senin mulai pukul 08.30–15.30 WIB dengan harga tiket masuk untuk dewasa sebesar Rp.5.000 dan untuk anak-anak sebesar Rp.3.000. Dengan harga tiket yang murah sobat sudah bisa melihat lebih dari 30.000 koleksi budaya Jawa yang dihimpun selama berabad-abad. Koleksi ini mencakup berbagai jenis artefak, seperti pakaian tradisional, lukisan, arca, dan senjata tradisional.
Museum Senobudoyo
2. Museum Benteng Vredeburg
Museum Benteng Vredeburg adalah salah satu museum yang menjadi saksi bisu banyak peristiwa semenjak Belanda memasuki Yogyakarta. Benteng tersebut dibangun oleh Sultan Hamengkubuwono I atas permintaan Belanda pada tahun 1760.Pada tahun 1982, Benteng tersebut diubah menjadi museum Khusus Perjuangan Nasional dengan nama Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta. Tempat ini menjadi salah satu tempat bersejarah yang wajib kamu kunjungi jika kamu pergi ke Yogyakarta. Atas perintah Mendikbud pada 9 Agustus 1980 yang kemudian disetujui oleh Sri Sultan Hamengku Buwono IX menetapkan bahwa Benteng Vredeburg Jogja menjadi pusat informasi dan pengembangan budaya Nusantara. Lalu beberapa tahun kemudian tepatnya pada 16 April 1985 benteng tersebut dipugar untuk dijadikan museum.Museum Benteng Vredeburg mulai dibuka untuk publik pada tahun 1987. Pada tahun 1992 bangunan tersebut diakui secara resmi sebagai Museum Khusus Perjuangan Nasional dengan nama Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta. Museum Benteng Vredeburg ini terletak di Jalan Margomulyo No No.6, Ngupasan, Kec. Gondoman Kota Yogyakarta.Jadwal jam buka Benteng Vredeburg adalah pukul 07.30-16.00 WIB pada hari Selasa-Kamis, dan 07.30-16.30 WIB pada hari Jum’at -Minggu. Perlu diingat ya bahwa museum ini libur pada hari Senin dan hari libur nasional. Harga tiket masuk Benteng Vredeburg adalah Rp. 2.000 untuk anak-anak, Rp. 3.000 untuk dewasa, dan Rp. 10.000 untuk turis asing. Dengan harga tiket yang murah sobat bisa menikmati isi Museum Benteng Vredeburg berupa minirama Kongres Boedi Oetomo yang berlatar belakang di Kweekschool Yogyakarta, Mesin ketik milik Surjopranoto yang merupakan seorang pemimpin aksi mogok kerja buruh pabrik gula di Yogyakarta, dan masih banyak lagi.
Museum Benteng Vredeburg
Itulah sobat sedikit ulasan mengenai Museum yang ada di Yogyakarta dengan sejarah dan juga hal-hal menarik yang bisa sobat temukan di beberapa museum di Yogyakarta. Jika masih bingung buat rencana trip Jogja dan sekitanya bisa nih langsung menghubungi Admin Ardes di https://www.ardestourjogja.com/ atau di sosial media Ardes @ardestourindonesia. Jadi tunggu apalagi? mau liburan yang mudah dan menyenangkan sudah pasti Ardes Tour pilihannya. See You Sobat...